Minggu, 18 Maret 2018

APRILIANSYAH | Bupati Ajak Mahasiswa Wujudkan Mura Sempurna Religius


MUSI RAWAS- Guna menghadapi tantangan duniawi, Bupati Musi Rawas (Mura) H Hendra Gunawan, mengajak seluruh elemen masyuarakat tak terkecuali mahasiswa untuk bersama-sama memp[erdalam ilmu keagamaan, sehingga nantinya sejalan dengan visi dan misi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mura yakni mewujudkan Musi Rawas Sempurna Religius.
Hal itu disampaikan, Bupati Mura H Hendra Gunawan, Senin (12/3) ketika menjadi narasumber di Kuliah Iftitah di Sekolah Tinggi Agama Islam Bumi Silampari (STAI-BS) Lubuklinggau.
Dikatakannya bupati, selain itu hal itu juga bisa dijadikan modal awal, maka dengan modal ini, dirinya yakin akan lebih baik. Meski saat ini STAIS-BS Lubuklinggau masih memiliki banyak kekurangan, namun hal itu jangan dijadikan sebagai hambatan dan mematahkan semangat untuk terus memperdalam ilmu keagamaan.
"Sehingga, nantinya setelah selesai kuliah ini bisa menjadi modal kita untuk menghadapi tantangan dunia ini. Terlebih dengan kondisi yang ada, jangan sampai mengecilkan semangat kita, namun harusnya dijadikan pemacu semangat kita, apalagi dalam mensyiarkan agama," kata bupati dalam arahannya.
Ditambahkannya, bahkan bila perlu, dimana Pemkab Mura yang memiliki visi dan misi Mura Sempurna, yang salah satunya mewujudkan Mura Sempurna Reliqius. Sehingga hal ini tentunya sejalan sekolah agama ini.
"Namun hal itu juga harus diimbangi dengan syukur dan sabar. Saya berpesan untuk terus bersemangat dalama menuntut ilmu. Sebab dengan perjuangan orang tua yang begitu besar untuk membiayai kita, jadilah itu pendorong semangat kita untuk meraih cita-cita," ungkapnya.
Bahkan lanjut ia, dimana Mura juga dalam bidang keagamaan juga telah mengelontorkan tiga inovasi, yakni Cinta Al-Qur'an, Memakmurkan Masjid dan juga Bershodaqoh. Dengan ketiga inovasi tersebut, mungkin saja dapat juga diterapkan di perguruan tinggi.
"Karena ini memang manfaatnya begitu besar dan tentu saja dengan tujuanb mencari keridoaan Allah. Maka dengan inovasi ini jika diterapkan juga dikampus, akan mempermudah jalan kita mewujudkan Mura Sempurna. Terlebih mahasiswa STAI-BS ini juga banyak dari Kabupaten Mura," ucapnya.
Terlepas dari itu, Bupati juga memaprkan bahwa dari 17 kabupaten/kota yang ada di Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Kabupaten Mura termasuk salah satu dari dua kabupaten yang tertingal disamping Kabupaten Muratara.
"Namun dengan visi dan misi Kabupaten Mura yang sebelumnya memang mendapat banyak sanggahan dari berbagai pihak, tapi itu kami jadikan pendorong semangat kita dengan AK5 (kerja, kerja, kerja, kerja dan kerja) dan lagu Mars Mura Sempurna, saat ini mulai perlahan-lahan kita wujudkan Mura Sempurna dengan ukuran tersendiri," jelasnya.
Sementara itu, Ketua STAI-BS Lubuklinggau Ngimadudin mengatakan, dengan sejalannya visi dan misi STAI-BS Lubuklinggau dan Pemkab Mura dalam rangka mencerdaskan generasi penerus dengan mewujudkan Mura Sempurna Religius.
"Terlebih dengan kemajuan teknologi yang banyak membawa dampak negatif. Bahkan dengan banyaknya kegiatan moral yang kurang baik saat ini banyak terjadi. Oleh karena itu dengan kegiatan ini diharapkan bisa memberikan kontribusi mahasiswa dalam mewujudkan Mura Sempurna Religius," tutupnya.